Pemeriksaan berat badan,golongan darah,dan tensi untuk pendonoran darah. |
Kemarin, pada tanggal 08 November 2018
tepatnya di Gedung Serba Guna SMA Negeri 1 Sungai Apit megadakan donor darah
dalam rangka menyambut hari pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November 2018.
Acara ini dihadiri oleh PMI cabang Siak, RSUD Siak,dan Polisi kecamatan Sungai Apit.
Keluarga SMA Negeri 1 Sungai Apit menyambutnya dengan baik. Guru-gurupun ikut gabung dalam kegiatan donor darah ini.
Banyak siswa yang ingin dan bersemangat untuk mendonorkan darah mereka. Namun,
tidak semua siswa ikut dalam kegiatan
ini. Dikarenakan, umur dan berat badan mereka tidak memenuhi syarat untuk pendonoran darah ini.
Dari data yang di kumpulkan,siswa yang
ikut dan memenuhi syarat donor darah
hanya berjumlah 1 orang. Sedangkan guru-guru SMA Negeri 1 Sungai Apit berjumlah
9 orang.
kameramen : Elvin Rivandani
Firman Bagus Pratama
Penulis : Rini Nur’atika
Jessy Gustia
Tri Darma Suci
Publikasi : V
@SmansaJurnal
@SmansaJurnal
0 Response to "Memperingati Hari Pahlawan SMANSA Mengadakan Pendonoran Darah"
Posting Komentar